10 Rekomendasi Wisata Outbound untuk Bonding Karyawan
Outbound merupakan salah satu kegiatan seru yang bisa Anda nikmati selama liburan untuk membangun hubungan baik dengan kolega. Sebelum berangkat, pastikan kembali bahwa selama perjalanan menuju wisata outbound tidak ada kendala. Oleh sebab itu, Anda perlu mengantisipasi hal-hal tertentu.
Lantas, sudahkah Anda menemukan lokasi wisata yang menarik untuk dikunjungi? Jika belum, temukan rekomendasi tempat wisata yang cocok untuk kegiatan outbound pada artikel di bawah ini.
10 Rekomendasi Lokasi Wisata Outbound
Banyak sekali pilihan tempat wisata yang bisa Anda kunjungi, namun beberapa dari tempat tersebut tidak cocok untuk kegiatan tertentu seperti outbound. Berikut ini adalah rekomendasi tempat-tempat yang cocok untuk kegiatan outbound dan melakukan bonding dengan karyawan kantor Anda:
1. Treetop Adventure Park
Rekomendasi lokasi wisata pertama yaitu Treetop Adventure Park yang berlokasi di Bandung. Anda bisa merasakan pengalaman outbound terbaik dengan fasilitas permainan outdoor yang cocok untuk semua kalangan. Jenis halangan dan rintangan sangat beragam, sehingga akan membuat adrenalin Anda terpacu.
Anda perlu menyiapkan budget mulai dari Rp300.000,00 untuk paket outbound dengan minimal 20 pax. Budget ini sesuai untuk menikmati kegiatan mulai dari team building, leadership, hingga outbound training. Selengkapnya, Anda bisa langsung datang ke Jl. Tangkuban Perahu KM 28, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
2. Taman Budaya Sentul
Selanjutnya, wisata outbound yang cocok untuk kegiatan bonding karyawan adalah Taman Budaya Sentul. Anda bisa menikmati fasilitas lengkap untuk kegiatan permainan outdoor mulai dari shooting target, paintball, hingga flying fox.
Selain wahana yang diperuntukan untuk kegiatan outbound, ada pula permainan ringan seperti becak mini. Fasilitas-fasilitas tersebut tersedia bagi Anda dengan harga mulai dari Rp280.000,00/pax. Anda bisa langsung menuju ke lokasinya yang terletak di Jl. Siliwangi No.01, Sentul City, Bogor.
3. Bernah De Vallei Pacet
Bernah De Vallei terletak di pegunungan daerah Pacet, Pasuruan, Jawa Timur. Tempat wisata untuk kegiatan outdoor ini memberikan pemandangan yang indah khas daerah pegunungan yang sejuk dan hijau. Selain itu, Anda juga bisa menikmati fasilitas menarik lainnya seperti kolam renang yang menyegarkan.
Letak lokasi yang berada di pegunungan tentunya memiliki jalur yang berbeda dengan dataran rendah biasanya. Oleh sebab itu, Anda perlu sewa bus pariwisata terpercaya yang dapat menjamin keamanan seluruh penumpangnya.
Harga tiket cukup terjangkau, mulai dari Rp32.000,00 untuk tiket terusan yang meliputi tiket masuk, kolam renang, hingga wahana permainan. Anda juga bisa menikmati wahana flying fox atau ATV mini dengan harga sewa hanya Rp20.000,00.
4. Orchid Forest Lembang
Selanjutnya, ada tempat wisata outbound yang terletak di Lembang, Bandung yaitu Orchid Forest Lembang. Dengan luas tanah hingga 12 hektar, Anda bisa menikmati fasilitas lengkap seperti flying fox, high rope, hingga jembatan tali.
Anda perlu menyiapkan budget mulai dari Rp450.000,00 untuk menikmati paket Outbound Fun Game dengan minimal 20 pax. Semua harga dapat menyesuaikan dengan jenis kegiatan yang ingin Anda lakukan di Orchid Forest Lembang.
5. Jbound Outbound
Selain itu, terdapat sebuah tempat yang cocok untuk kegiatan rekreasi dan edukasi yang terletak di Mulyaharja, Bogor Selatan. Tempat ini dinamakan Jbound Outbound yang memiliki fasilitas lengkap mulai dari wisata air, arena permainan ketangkasan, dan wahana permainan penguji adrenalin seperti flying fox.
Wisata outbound satu ini hanya buka sampai sore hari, yaitu pukul 17.30 WIB untuk weekday dan 18.00 WIB untuk weekend. Harga tiket berbeda untuk setiap wahana, namun harga yang dibanderol cukup terjangkau, yaitu mulai dari Rp9.000,00 hingga Rp75.000,00 per orang.
6. Zona 235 Cikole
Zona 235 Cikole menjadi salah satu destinasi terbaik untuk melakukan bonding karyawan perusahaan. Alasannya, dengan harga paket Rp250.000,00, Anda bisa mendapatkan pengalaman outbound terbaik. Tempat outbound ini cocok untuk permainan paintball, permainan ketinggian, dan fasilitas tenda mega dome.
Terletak di Jl. Raya Tangkuban Perahu, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Zona 235 Cikole juga cocok untuk kegiatan camping. Fasilitas yang lengkap dan nyaman bisa menjadi alternatif untuk tempat bonding karyawan perusahaan.
7. Taman Kemesraan Pujon
Satu lagi wisata outbound yang terletak di Jawa Timur, tepatnya di daerah Pujon, Malang. Taman Kemesraan Pujon menjadi primadona untuk kelompok yang ingin melakukan kegiatan outbound karena terdapat beragam paket outbound tersedia untuk Anda.
Salah satu paket yang cocok untuk bonding karyawan adalah paket Outbound Fun Games/Gathering dengan harga Rp140.000,00 per orang. Anda dapat melakukan kegiatan outbound selama 3-4 jam dengan fasilitas makan prasmanan, peralatan permainan lengkap, hingga pertolongan pertama (P3K).
8. Lembang Jungle Discovery
Bandung Barat menjadi salah satu daerah yang memiliki cukup banyak wisata outbound. Lembang Jungle Discovery menyediakan fasilitas yang lengkap untuk kegiatan outbound bersama karyawan perusahaan. Anda dan rombongan bisa langsung menuju ke Jl. Maribaya Desa, Langensari, Kabupaten Bandung Barat.
Harga paket yang tersedia di tempat ini seharga Rp300.000,00 per pax dengan minimal 20 pax. Dengan budget yang tidak terlalu mahal, Anda bisa menikmati kegiatan outbound dan menginap di tempat yang dulunya pernah menjadi tempat latihan militer. Cocok banget untuk bonding karyawan!
9. Bumi Tapos Bogor
Bumi Tapos Bogor merupakan lokasi yang cocok untuk bermain wahana permainan outdoor bersama kolega. Jika pandai memilih PO bus pariwisata yang benar, perusahaan transportasi ini dapat mengantarkan Anda menuju lokasi ini dengan aman sehingga Anda dapat menikmati pengalaman outbound terbaik.
Harga paket yang ditawarkan cukup murah, yaitu sekitar Rp250.000,00 hingga Rp500.000,00 per orang. Selain Anda bisa menikmati fasilitas outbound, terdapat fasilitas lainnya yaitu paintball dan penginapan.
10. Selecta Malang
Lokasi satu ini sudah menjadi rahasia umum di kalangan masyarakat Indonesia. Nyatanya, Selecta tidak hanya menyediakan wahana permainan dan taman bunga yang indah, namun juga wisata outbound yang cocok untuk acara bonding.
Selecta menawarkan paket gathering dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu Rp170.000,00 per pax. Anda dapat membawa rombongan karyawan perusahaan dengan minimal jumlah peserta 40 orang. Dengan budget yang cukup terjangkau, Anda bisa menikmati fun games selama 3 jam.
Gunakan Jasa Transportasi Aman agar Gathering Tenang!
Mengajak sekumpulan atau kelompok untuk pergi ke beberapa tempat wisata merupakan salah satu cara untuk membangun hubungan baik sesama anggota, salah satunya di tempat kerja. Kegiatan yang paling direkomendasikan adalah outbound di beberapa tempat yang memang cocok untuk kegiatan luar ruangan.
Banyak wisata outbound yang terletak di dataran tinggi, seperti daerah Bandung, Malang, dan Bogor. Jika sudah pilih tempat, Anda perlu memiliki armada bus pariwisata yang menjamin keselamatan Anda selama perjalanan. Bus Discovery merupakan pilihan yang tepat bagi Anda dan rombongan menuju lokasi pariwisata.
Armada bus Discovery menjamin keselamatan penumpang dengan maksimal karena memiliki driver yang handal. Selain itu, fasilitas lengkap dan armada bus yang dalam kondisi baik dapat menambah kenyamanan Anda selama perjalanan. Yuk, gunakan jasa dari PO bus Discovery untuk gathering yang menyenangkan!
FAQ
Outbound itu apa sih?
Outbound merupakan sebuah kegiatan yang dilakukan pada ruang terbuka. Permainan yang dilakukan untuk kegiatan ini adalah permainan yang dapat memicu adrenalin dan membutuhkan kerjasama tim.
Kegiatan outbound apa saja?
Ada beberapa kegiatan yang bisa dilakukan saat outbound:
- Fun games.
- Flying fox.
- High Ropes.
- Rafting.
- Permainan tebak kata.
- Tarik tambang.
Apa manfaat dari kegiatan outbound?
Kegiatan outbound memerlukan kerjasama tim yang kuat. Hal ini bertujuan untuk membangun hubungan baik dan mempererat kerjasama dengan sesama. Selain itu, kegiatan ini juga dapat mengasah pikiran menjadi lebih kreatif.
Mengapa anak usia dini perlu melakukan kegiatan outbound?
Tidak hanya bagi orang dewasa, kegiatan outbound sangat baik untuk anak-anak karena dapat membantu si kecil untuk meningkatkan rasa keberanian mereka. Selain itu, selama outbound, anak-anak bisa menjadi lebih kreatif untuk mencoba hal-hal baru.
Busdiscovery
AuthorSolusi sewa bus dengan fasilitas mewah untuk semua tujuan. Temukan bus ternyaman untuk teman perjalanan Anda hanya di Bus Discovery
yang terbaru