10 Pilihan Destinasi Liburan Keluarga Terbaik di Indonesia
Liburan keluarga merupakan kesempatan berharga untuk menciptakan kenangan yang tak terlupakan bersama orang-orang tersayang. Agar bisa menikmati liburan yang bebas stres, Anda memerlukan perencanaan yang matang, mulai dari pemilihan destinasi hingga transportasi.
Hal ini penting agar perjalanan Anda berjalan lancar dan nyaman, sehingga liburan bisa berjalan dengan sempurna. Oleh karena itu, simak artikel berikut untuk mengetahui beberapa destinasi wisata yang cocok untuk Anda kunjungi bersama keluarga.
Rekomendasi Destinasi Liburan Keluarga Terbaik
Inilah beberapa pilihan tempat wisata yang bisa Anda pertimbangkan sebagai destinasi liburan bersama orang tersayang:
1. Pemandian Air Panas Nglimut Gonoharjo
Pemandian Air Panas Nglimut Gonoharjo yang terletak di Kendal, Jawa Tengah, menawarkan pengalaman liburan yang menenangkan sekaligus memiliki manfaat kesehatan. Terletak di kaki Gunung Ungaran, tempat ini memiliki udara sejuk dan pemandangan alam yang memanjakan mata.
Anda bisa menikmati berendam di air hangat yang kaya belerang, yang mana bermanfaat untuk relaksasi tubuh dan terapi kulit. Fasilitas yang tersedia pun sangat lengkap, termasuk waterboom, wahana untuk anak-anak, dan berbagai spot foto yang akan menambah keseruan liburan keluarga.
Tiket masuknya sangat terjangkau, hanya Rp10.000,00, dengan biaya parkir mulai Rp3.000,00. Lokasi ini dapat Anda jangkau dengan mudah dari Semarang dan Yogyakarta, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum. Jam operasional tempat ini mulai pukul 08.00-17.00 WIB.
2. Gunung Bromo
Gunung Bromo merupakan destinasi yang ideal untuk liburan keluarga yang ingin menikmati keindahan alam. Sebab, gunung ini terkenal dengan pemandangan menakjubkan saat matahari terbit dari Gunung Penanjakan.
Anda juga dapat menikmati luasnya lautan pasir dan panorama indah dari Bukit Cinta, yang menyuguhkan pemandangan gunung-gunung di sekitarnya. Tak kalah menarik, aktivitas lain yang bisa Anda lakukan di area Gunung Bromo adalah menunggang kuda melintasi lautan pasir bersama pawang.
Untuk wisatawan lokal, harga tiket masuk berkisar antara Rp29.000,00 (hari kerja) hingga Rp34.000,00 (akhir pekan). Akses ke kawasan wisata ini bisa Anda tempuh melalui Surabaya atau Malang, dengan rute menuju Desa Cemoro Lawang.
3. Curug Lawe
Curug Lawe, yang terletak di Desa Kalisidi, Ungaran Barat, Semarang, menjadi destinasi favorit berikutnya untuk liburan keluarga. Di sana, Anda dapat menikmati pengalaman tracking seru melalui jalur cengkeh, hutan yang rimbun, dan jembatan berwarna merah.
Setibanya di air terjun, Anda akan disuguhkan pemandangan tebing batu yang menjulang dan pepohonan rimbun yang menakjubkan. Air di sana pun terasa segar dan aman untuk berendam, terutama di pagi hari saat sinar matahari menembus pepohonan.
Selain itu, lokasinya mudah diakses, sehingga ideal untuk keluarga yang menginginkan petualangan ringan. Harga tiket masuknya sangat terjangkau, hanya Rp10.000,00, dengan biaya parkir sebesar Rp5.000,00. Lokasi ini buka setiap hari mulai pukul 05.00 hingga 18.00 WIB.
4. Taman Safari Indonesia
Taman Safari Indonesia yang terletak di Cisarua, Jawa Barat, menawarkan pengalaman menarik untuk berinteraksi langsung dengan hewan di lingkungan alaminya. Dikelilingi oleh pemandangan pegunungan yang sejuk, Anda dapat menikmati safari drive-thru yang melintasi berbagai area, seperti savana Afrika dan hutan hujan Asia.
Selain itu, taman ini juga menyajikan berbagai pertunjukan edukasi, feeding time, night safari, dan fasilitas lengkap seperti restoran, area bermain, dan penginapan. Sehingga, tak heran jika Taman Safari Indonesia menjadi salah satu destinasi liburan keluarga yang sempurna.
Harga tiket masuknya berkisar antara Rp180.000,00 (anak-anak) hingga Rp250.000,00 (dewasa), tergantung pada hari kunjungan. Lokasinya dapat Anda jangkau dalam waktu 2-3 jam dari Jakarta melalui Tol Jagorawi.
5. Taman Herbal Insani
Taman Herbal Insani yang berlokasi di Depok menawarkan pengalaman liburan keluarga dengan fokus edukasi tentang tanaman herbal. Anda bisa mempelajari berbagai jenis tanaman obat, teknik budidaya, hingga proses pengolahannya di pabrik herbal.
Di sana, ada berbagai fasilitas pendukung, seperti mini zoo, permainan tradisional, panahan, kolam renang, dan wisata air. Harga tiket masuk ke taman ini dibanderol mulai dari Rp25.000,00 (anak-anak) sampai Rp30.000,00 (dewasa).
Untuk kelompok, tersedia paket kegiatan yang dimulai dari Rp90.000,00 per orang, cocok bagi rombongan sekolah atau keluarga.
Lokasi taman ini terletak di Jalan Kp. Kandang, Bojongsari, Depok. Anda dapat menuju Taman Herbal Insani dengan sewa elf atau pun kendaraan lainnya karena aksesnya cukup mudah dijangkau.
6. Trans Snow World Bintaro
Trans Snow World Bintaro menawarkan pengalaman bermain salju yang unik untuk liburan keluarga di kawasan Tangerang. Di sini, Anda bisa menikmati berbagai aktivitas seru, seperti bermain ski, meluncur dengan snow tube, atau menikmati pemandangan dari Chair Lift setinggi 10 meter.
Area saljunya juga dilengkapi bangunan kayu bergaya khas Eropa yang cocok untuk spot foto. Untuk menghangatkan tubuh, Anda bisa mencicipi hidangan, seperti ramen atau cokelat panas di restoran berkonsep cozy.
Tiket masuk ke tempat wisata ini mulai dari Rp230.000,00 (promo weekday untuk dua orang). Lantaran terletak di Trans Park Mall Bintaro, Trans Snow World bisa Anda kunjungi dengan melewati tol Ciputat-Pondok Aren.
7. Farm House Lembang
Farm House Lembang menggabungkan daya tarik gaya Eropa dengan nuansa alam khas Lembang. Di sini, Anda dapat menikmati berbagai wahana unik, seperti Gembok Cinta, yang memungkinkan Anda untuk mengabadikan kenangan romantis ala Namsan Tower, dan Rumah Hobbit yang membawa Anda ke dunia fantasi khas film Hobbit.
Farm House buka setiap hari, sehingga sangat cocok sebagai destinasi liburan keluarga. Lokasinya cukup strategis, karena berada di Jl. Raya Lembang No. 108, Bandung, hanya 15 km dari pusat kota, dengan akses mudah menggunakan kendaraan pribadi. Tiket masuk Farm House dibanderol dengan harga Rp35.000,00 per orang.
8. Jatim Park
Jatim Park terletak di Jl. Kartika No. 2, Kota Batu, Jawa Timur. Tempat ini menawarkan pengalaman wisata keluarga yang menyenangkan di area seluas 22 hektar. Kompleks ini mencakup Jatim Park 1, 2, dan 3, Batu Secret Zoo, Predator Fun Park, dan Eco Green Park, yang masing-masing menyajikan atraksi edukatif hingga hiburan modern.
Harga tiket masuknya mulai dari Rp55.000,00 hingga Rp170.000,00, tergantung wahana yang Anda pilih dan hari kunjungan. Untuk mencapai destinasi liburan keluarga ini, Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi atau transportasi umum dari Kota Malang menuju Kota Batu.
9. Trans Studio Bandung
Trans Studio Bandung adalah destinasi liburan keluarga yang menyediakan lebih dari 20 wahana menarik di taman bermain indoor terbesar kedua di Indonesia. Anda bisa menikmati berbagai atraksi seru, seperti Yamaha Racing Coaster, Marvel Superheroes 4D, dan Giant Swing.
Tempat wisata ini terletak di Jl. Gatot Subroto, Kota Bandung. Harga tiket masuknya mulai Rp200.000,00 untuk weekday dan Rp300.000,00 saat weekend.
Lokasi Trans Studio Bandung cukup strategis dan mudah dijangkau menggunakan kendaraan. Dari Alun-Alun Bandung, Anda bisa melewati Jalan Lengkong Kecil, lalu belok ke Jalan Wangsareja, lanjut belok ke Jalan Pandeglang menuju Jalan Emong. Selanjutnya, teruskan perjalanan hingga mencapai Burangrang, kemudian belok ke Jalan Gatot Subroto.
10. Bali Bird Park
Bali Bird Park adalah destinasi edukasi lainnya yang cocok untuk keluarga. Dengan koleksi lebih dari 1.300 burung dari 250 spesies, taman seluas 5 hektar ini menawarkan pengalaman interaksi langsung dengan burung, aktivitas seru, dan suasana alami. Tempat liburan keluarga ini terletak di Jl. Serma Cok Ngurah Gambir, Gianyar, Bali.
Harga tiket untuk pengunjung domestik mulai dari Rp70.000,00 (anak-anak) hingga Rp140.000,00 (dewasa). Sedangkan tiket untuk wisatawan mancanegara berkisar antara Rp192.000,00 hingga Rp385.000,00.
Taman ini dapat Anda jangkau dengan mudah, karena lokasinya hanya berjarak 20 menit dari Kuta atau 40 menit dari Sanur. Sehingga, Anda dapat mengunjunginya dengan kendaraan pribadi maupun sewa bus pariwisata.
Mana Tempat Wisata Liburan Keluarga Favorit Anda?
Intinya, liburan keluarga adalah momen yang sangat berharga untuk mempererat hubungan antar anggota keluarga sambil menikmati waktu bersama di destinasi yang menyenangkan. Dengan memilih destinasi yang tepat, liburan akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan dan memberi banyak kenangan indah.
Saat merencanakan liburan bersama keluarga, memilih transportasi yang nyaman bisa menjadi tantangan. Oleh karena itu, Bus Discovery hadir sebagai solusi transportasi ideal untuk Anda. Armada seperti Medium Bus 31 seat, Hiace, dan Elf Long Luxury dirancang khusus untuk memberikan kenyamanan yang maksimal.
Dengan fasilitas lengkap, seperti AC, audio, TV LED, kursi reclining, dan mikrofon karaoke, perjalanan Anda akan lebih menyenangkan. Armada ini juga dilengkapi dengan fitur keamanan modern, seperti GPS dan alat keselamatan, untuk memastikan keamanan Anda dan keluarga.
Selain itu, sopir Bus Discovery siap mengantarkan Anda ke berbagai destinasi dengan pelayanan yang profesional. Apapun tujuan liburan Anda, baik wisata alam maupun pantai, Bus Discovery siap mendukung perjalanan Anda. Hubungi WhatsApp Bus Discovery sekarang dan nikmati liburan yang aman dan nyaman bersama keluarga!
FAQ
Apa saja contoh tempat wisata?
Pemandian Air Panas Nglimut Gonoharjo, Gunung Bromo, Curug Lawe, Taman Safari Indonesia, Taman Herbal Insani, Trans Snow World Bintaro, Farm House Lembang, Jatim Park, Trans Studio Bandung, dan Bali Bird Park.
Apa manfaat liburan bersama keluarga?
Liburan keluarga adalah momen yang sangat berharga untuk mempererat hubungan antar anggota keluarga dan memberi banyak kenangan indah.
Kenapa liburan sangat penting?
Liburan sangat penting karena memberikan kesempatan untuk beristirahat dan melepaskan diri dari rutinitas harian, mengurangi stres, meningkatkan kesehatan mental, dan memperbaiki kualitas tidur.
Apa yang harus dipersiapkan sebelum liburan?
Rencana perjalanan, akomodasi (penginapan, villa, atau hotel) dan transportasi (pesawat, kereta, bus, atau mobil sewaan), pakaian, anggaran liburan, obat-obatan dan alat keselamatan, serta dokumen penting (contohnya paspor dan visa, jika berlibur ke luar negeri).
Busdiscovery
AuthorSolusi sewa bus dengan fasilitas mewah untuk semua tujuan. Temukan bus ternyaman untuk teman perjalanan Anda hanya di Bus Discovery
yang terbaru