Bukit Tidar, Pakunya Tanah Jawa dan Legenda Syekh Subakir!
Bukit Tidar yang memiliki ketinggian hingga 500 meter ini menjadi lokasi paling menawan di Magelang. Inilah ikon utama Kota Magelang yang terkenal dengan sejarah perkembangan Islam di tanah Jawa dan legenda Syekh Subakir. Bukit Tidar juga dikenal sebagai pakunya tanah Jawa
Bukit Tidar juga menjadi tempat paling ideal untuk mencari ketenangan yang sesungguhnya dari alam yang masih hijau dengan deretan pepohonan yang menghiasi kawasan bukit dengan lansekap perbukitan dan berbagai macam keindahan lainnya yang melingkupi bukit ini.
Berada di atas ketinggian Bukit Tidar sangat menawan dengan panorama khas kawasan perbukitan dengan dilatari lansekap kawasan perkotaan dan permukiman warga yang terlihat indah dari atas ketinggian.
Legenda Bukit Tidar
Arti dari kata tidar sendiri memiliki makna yang berarti mati dan modar, dengan keangkeran pada bukit tidar ini. Kata tidar yang menceritakan pada waktu dulu sebenarnya pulau jawa akan terbawa oleh arus laut jika tidak di tancapkan sebuah paku di tengahnya.
Oleh karena itu ada dewa yang turun ke bumi untuk menancapkan paku di ada tengah tengah pulau jawa ini dan terbentuklah sebuah bukit yang dinamakan bukit tidar ini.
Kisah Syekh Subakir
Kisah Syekh subakir yang mengalahkan Kyai Semar yang berupa jin sakti yang menghuni Bukit Tidar. Pada waktu itu bukit Tidar merupakan sebuah hutan lebat dan kerajaan bagi para dedemit atau lelembut.
Ketika itu, Syekh Subakir yang merupakan tokoh penyebar agama Islam terkenal di Pulau Jawa bertarung dengan Kyai Semar dan berhasil memenangkan pertempuran itu. Kala itu, Kyai Semar berjanji kepada Syekh Subakir untuk menjaga Pulau Jawa.
Petilasan Syekh Subakir
Di bukit Tidar ini terdapat pula sebuah peninggalan berupa petilasan makam Syekh Subakir yang selalu ramai dikunjungi oleh peziaran di musim-musim tertentu. Lokasinya berada di puncak Bukit Tidar yang dibangun menyerupai pendopo berbentuk lingkaran dengan desain bangunan menggunakan batu bata merah dengan suasananya yang teduh dan asri.
Makam ini pertama kali ditemukan oleh KH. Ahmad Abdul Haq Dalhar yang kemudian dibangun menjadi pesanggrahan mengingat tingginya kunjungan para peziarah di makam ini.
Selain itu, terdapat pula sebuah cungkup yang bentuknya sangat panjang yang disebut-sebut sebagai tombak milik Syekh Subakir saat berhasil mengalahkan Kyai Semar.
Paku Tanah Jawa
Masih di sekitar puncak Bukit Tidar terdapat pula sebuah tugu yang oleh warga sekitar disebut sebagai paku tanah Jawa. Bentuknya menyerupai tugu yang memanjang setinggi hampir dua meter yang dipagari besi yang juga selalu ramai oleh peziarah khususnya di musim-musim tertentu.
Terlepas dari berbagai legenda dan mitos yang berkembang terhadap keberadaan Bukit Tidar, tak lantas mengurangi antusiasme wisatawan untuk mengunjungi Bukit Tidar ini. Selain menawarkan wisata sejarah dan budaya, Bukit Tidar juga menawarkan banyak keindahan lain dengan berbagai aktivitas menarik yang bisa dilakukan.
Menikmati Sunset
Setiap pukul 04.00 sore, kawasan ini akan selalu ramai pengunjung yang mencari tempat yang pas untuk menikmati matahari terbenam di ufuk barat dengan pendaran cahaya jingga yang menghiasi langit di sekitar Bukit Tidar yang mampu memberikan suasana syahdu sekaligus romantis bagi siapapun.
Selain itu, pendaran cahaya sinar matahari yang hangat juga membias di dasar bukit yang berupa kawasan permukiman dan hamparan sawah sehingga memberikan pemandangan indah yang tak ada duanya.
Berburu Spot Foto
Banyak pula pengunjung yang menjadikan kawasan ini sebagai spot untuk berburu foto khususnya dari komunitas pecinta fotografi yang berlomba-lomba menghadirkan foto-foto keren berlatar Bukit Tidar dan panorama yang menjadi ciri khasnya.
Camping
Banyak pengunjung yang menyebut jika lokasi camping di Bukit Tidar ini adalah yang terindah dibanding obyek wisata lainnya, karena kawasan perbukitannya memiliki spot yang tepat untuk menikmati berbagai keindahan sambil bersantai.
Keindahan perbukitan itu semakin lengkap dengan lansekap khas kawasan perbukitan yang menawan yang semakin membuat suasana di sekitar Bukit Tidar terasa romantis khususnya di sore hari.
Banyak lahan datar di sekitar Bukit Tidar yang kerap dijadikan sebagai areal untuk pengunjung membangun tenda dengan berbagai macam keindahan pemandangan yang ada di Bukit Tidar ini.
Fasilitas Bukit Tidar
Sebagai salah satu ikon pariwisata di Kota Magelang, fasilitas yang ada di Bukit Tidar ini sudah sangat lengkap karena bukit ini selalu ramai dikunjungi tak hanya oleh peziarah saja tapi juga wisatawan maupun yang hendak camping di bukit ini.
Fasilitas seperti musala, air bersih, toilet, lahan parkir yang luas hingga warung makan maupun toko-toko souvenir bisa dengan mudah dijumpai di Bukit Tidar ini.
Tarif Masuk dan Jam Kunjungan
Tidak ada tarif masuk yang diberlakukan jika wisatawan ingin mengunjungi Bukit Tidar ini, hanya saja untuk bisa berziarah di makam Syekh Subakir pengunjung akan dikenai tarif yang berbeda yakni sebesar Rp. 5 ribu perorang.
Sedangkan untuk parkirnya, para pengunjung diwajibkan memarkirkan kendaraannya di lereng bukit Tidar untuk kemudian dilanjutkan dengan berjalan kaki. Biaya parkir yang dibebankan adalah sebesar Rp. 3 ribu untuk sepeda motor dan Rp. 5 ribu untuk kendaraan roda empat.
Jam kunjungan yang diberlakukan dimulai dari pukul 06.00 pagi hingga pukul 17.00 sore setiap harinya, terkecuali jika wisatawan ingin berkemah di bukit ini.
Cara Menuju Bukit Tidar
Bukit Tidar terletak di Desa Magersari, Kecamatan Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah. Cara untuk mengakses bukit ini pun relatif mudah karena ada beberapa angkutan umum yang melayani rute menuju ke Bukit Tidar ini.
Rencanakan Kunjungan Ke Bukit Tidar!
Nikmati keajaiban alam dan kedalaman sejarah Bukit Tidar dengan kenyamanan perjalanan menggunakan layanan sewa bus dari Bus Discovery. Jangan lewatkan kesempatan untuk mengeksplorasi keindahan dan makna budaya di tempat yang disebut sebagai pakunya tanah Jawa ini.
Segera rencanakan perjalanan Anda bersama kami untuk pengalaman wisata yang tak terlupakan di Bukit Tidar. Anda juga bisa berdiskusi dengan salah satu tim Bus Discovery untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap dengan cara menghubungi kontak Bus Discovery.
Busdiscovery
AuthorSolusi sewa bus dengan fasilitas mewah untuk semua tujuan. Temukan bus ternyaman untuk teman perjalanan Anda hanya di Bus Discovery
yang terbaru